sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Total 797 WNI peserta tablig akbar berhasil direpatriasi

Mereka merupakan WNI yang mengikuti tablig akbar yang telah disebut sebagai salah satu klaster penyebaran Covid-19 di sejumlah negara.

Valerie Dante
Valerie Dante Jumat, 04 Sep 2020 18:24 WIB
Total 797 WNI peserta tablig akbar berhasil direpatriasi

Hingga Jumat (4/9), terdapat total 1.173 WNI anggota Tablighi Jamaat yang tersebar di 13 negara. Dari jumlah tersebut, 797 orang berhasil direpatriasi ke Indonesia.

Mereka merupakan WNI yang mengikuti tablig akbar yang telah disebut sebagai salah satu klaster penyebaran Covid-19 di sejumlah negara.

"Saat ini, terdapat 376 WNI yang mayoritas berada di India dan masih kita mengupayakan kepulangannya ke Indonesia," jelas Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia Kementerian Luar Negeri Judha Nugraha, dalam pengarahan media secara virtual.

Secara khusus, total 752 WNI peserta tablig akbar yang berada di India. Dari jumlah tersebut, 359 di antaranya masih berada di sana sementara sisanya berhasil direpatriasi ke Indonesia.

"Dari 359 WNI yang masih di India, 157 telah mendapat putusan bebas dari pengadilan," ungkap Judha.

Para WNI menjalani persidangan karena didakwa melakukan pelanggaran visa, pelanggaran ketentuan karantina nasional, serta pelanggaran terkait penanganan bencana.

Selain itu, 25 WNI di India berstatus judicial custody dan masih berada dalam tahanan.

"Sebanyak 172 orang lainnya berstatus judicial custody tetapi telah dapat pembebasan bersyarat," kata dia. "Sementara itu, lima orang lainnya mendapat pembebasan bersyarat tetapi memutuskan untuk melanjutkan proses persidangan mereka," tambah dia.

Sponsored

Dia memaparkan, 393 WNI peserta tablig akbar di India berhasil direpatriasi dengan lima penerbangan dari New Delhi ke Jakarta.

"Masing-masing tiga penerbangan dilakukan pada Juli dan dua penerbangan pada Agustus," ujar Judha.

Berita Lainnya
×
tekid