Begini tips mengatur keuangan saat Ramadan dan jelang Lebaran

Salah satu tips mengelola keuangan saat Ramadan adalah dengan memanfaatkan THR secara bijak.

Ilustrasi. Pixabay

Pengeluaran di bulan puasa cenderung meningkat bila dibandingkan dengan bulan-bulan lainnya. Selain itu, kenaikan harga di bulan Ramadan juga tidak bisa dihindari. 

Lantas, bagaimana cara yang bijak dalam mengelola keuangan sepanjang bulan Ramadan dan juga cara mengelola uang THR? Penasihat untuk Wealth and Asset Management Indonesia (WAM Indonesia) Legowo Kusumonegoro mengatakan, tidak sedikit orang yang mengeluh pengeluarannya membengkak pada Ramadan. Menurutnya, penting untuk mencari tahu penyebabnya, supaya kejadian serupa tidak terus terulang. 

"Pada dasarnya ada dua faktor penyebab naiknya pengeluaran, yaitu naiknya harga di sepanjang Ramadan dan menjelang Lebaran, serta naiknya jumlah atau frekuensi pembelanjaan," ujar dia, Rabu (21/4). 

Kenaikan harga atau inflasi, merupakan faktor eksternal yang di luar kontrol Anda. Sementara kenaikan jumlah atau frekuensi pembelanjaan, merupakan faktor internal yang seharusnya bisa Anda kontrol. 

Jika seluruh keinginan tidak ditahan atau cenderung menuruti hawa nafsu tanpa adanya pengelolaan keuangan yang benar, sangat mungkin akan berujung pada lilitan utang. Padahal, esensi berpuasa adalah untuk mengendalikan hawa nafsu.