BEI masih mengantongi 14 calon emiten

Seluruh perusahaan ini akan mencatatkan sahamnya di BEI hingga akhir tahun ini.

Karyawan berada di dekat papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (31/7)./AntaraFoto

Bursa Efek Indonesia (BEI) masih mengantongi 14 perusahaan yang sedang dalam proses penawaran saham umum perdananya (initial public offering/IPO). Seluruh perusahaan ini akan mencatatkan sahamnya di BEI hingga akhir tahun ini.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna Setia, mengatakan, masih ada 15 perusahaan lainnya yang akan melantai di BEI. Satu diantaranya sudah mencatatkan sahamnya (listing) di BEI pada perdagangan kemarin, sementara 14 lainnnya masih dalam proses tersebut.

"Ada lima belas yang akan saya sampaikan," kata Yetna di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (8/8).

Berikut daftar perusahaan tersebut:

1. PT Kota Satu Properti