BEI panggil AISA terkait dugaan penggelembungan dana Rp4 T

Lembaga akuntan publik Ernst & Young (EY) mengeluarkan audit soal dugaan pelanggaran yang dilakukan oleh manajemen lama AISA.

Bursa Efek Indonesia (BEI) akan memanggil manajemen PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk. (AISA) atau TPS Food. AISA

Bursa Efek Indonesia (BEI) akan memanggil manajemen PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk. (AISA) atau TPS Food untuk dimintai keterangan terkait laporan keuangan yang disampaikan manajemen baru kepada bursa.

Sebelumnya, pada Selasa (26/3), lembaga akuntan publik Ernst & Young (EY) mengeluarkan audit soal dugaan pelanggaran yang dilakukan manajemen lama AISA.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna Setia mengatakan pihaknya akan memanggil manajemen AISA pada Jumat (29/3).

"Saat ini kita panggil manajemen yang sekarang untuk meminta klarifikasi,” kata Nyoman di Gedung BEI, Jakarta, Rabu (27/3).

Terdapat beberapa poin penting yang dibeberkan oleh EY dalam keterbukaan informasi, yaitu terkait perbandingan antara data internal dengan laporan keuangan 2017 yang telah diaudit.