BPS prediksi kunjungan turis asing 2019 meleset dari target

Terjadi penurunan kunjungan wisman di November karena pola musiman. 

Wisatawan mancanegara (Wisman) beraktivitas di kawasan Kota Tua, Jakarta, Kamis (26/12/2019). Foto Antara/Muhammad Adimaja/ama.

Badan Pusat Statistik (BPS) memprediksi jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) pada 2019 mencapai 16,1 juta hingga 16,3 juta kunjungan. Angka ini masih jauh dari target Kementerian Pariwisata sebesar 20 juta kunjungan, yang kemudian direvisi menjadi 18 juta kunjungan.

Kepala BPS Suhariyanto menjelaskan jumlah kunjungan turis asing dari Januari hingga November 2019 mencapai 14,92 juta kunjungan.

"Apabila pada Desember 2019 jumlah kunjungannya sama dengan tahun sebelumnya yakni 1,4 juta, maka kunjungan wisman akan mencapai 16,1 juta hingga 16,3 juta," kata Suhariyanto dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (2/1).

Sementara itu, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia pada November 2019 mencapai 1,29 juta kunjungan. Angka ini mengalami kenaikan 11,55% dibandingkan November 2018, namun mengalami penurunan 4,67% jika dibandingkan Oktober 2019.

"Penurunan yang terjadi pada November dibandingkan Oktober 2019 lebih karena faktor musiman yang juga terjadi di tahun-tahun sebelumnya,” kata Suhariyanto.