Erick Thohir akan lebur dua BUMN perikanan

BUMN perikanan bakal fokus pada cold storage.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir di sela-sela sebuah acara diskusi di Jakarta, Sabtu (15/8/2020). Foto dokumentasi FMB 9.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyampaikan pihaknya tengah mengkaji peleburan dua perusahaan di klaster BUMN pangan, yakni Perusahaan Umum Perikanan Indonesia (Perum Perindo) dan PT Perikanan Nusantara.

Menurut Erick, kedua perusahaan tersebut lebih baik disatukan saja. Dia tidak melihat adanya manfaat bagi klaster pangan BUMN untuk memiliki dua perusahaan perikanan.

"Kami coba pelajari, mengapa kita punya dua perusahaan ikan? Lebih baik satu saja," kata Erick berbicara di Jakarta Food Security Summit 5, Kamis (19/11).

Dia melanjutkan, nantinya BUMN perikanan ini tidak usah bersaing dengan nelayan maupun memiliki kapal. Erick ingin BUMN perikanan fokus pada cold storage dan di pasar.

Lebih lanjut, Erick menjelaskan, pembuatan klaster BUMN pangan ditujukan untuk mengembangkan industri pangan nasional, baik untuk pemenuhan pasar domestik, maupun untuk substitusi impor.