Erick Thohir pastikan tak akan rombak direksi Bank BRI

Bank BRI tidak ada dalam daftar "bersih-bersih" Menteri BUMN Erick Thohir.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Thohir saat rapat kerja bersama Komisi VI DPR RI, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (2/12/2019). Alinea.id/Annisa Saumi.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memastikan tidak akan merombak direksi PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BRI). Hal ini karena, menurutnya, direksi bank dengan aset terbesar itu telah bekerja dengan baik.

"Direksi BRI bagus, tidak ada perubahan," kata Erick saat menghadiri UMKM Export BRIlian di Jakarta, Jumat (20/12).

Saat ini, bank dengan kode saham BBRI ini dipimpin Sunarso yang terpilih dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 2 September 2019.

Sunarso sebelumnya menjadi Wakil Direktur Utama. Dia menggantikan Direktur Utama (Dirut) BRI Suprajarto, yang diangkat menjadi Dirut Bank Tabungan Negara (BTN).

Sementara itu, selama dua bulan menjabat sebagai Menteri BUMN, Erick telah banyak melakukan perombakan, baik di dalam Kementerian BUMN, maupun di perusahaan pelat merah.