IHSG ditutup menguat ke level 4.567

Penguatan IHSG diakibatkan meredanya aksi jual sejak level tertinggi awal pekan ini.

Ilustrasi. Foto Antara.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 1,46% ke level 4.567 pada penutupan perdagangan Rabu (22/4). Investor asing mencatatkan penjualan bersih di seluruh pasar senilai Rp334,93 miliar.

Tercatat sebanyak 9,37 miliar lembar saham diperdagangkan dengan total transaksi Rp7,19 triliun. Sebanyak 172 saham tercatat naik ke zona hijau dan 213 saham mengalami penurunan kinerja.

Sektor industri dasar yang naik tajam hingga 8,56% dan sektor manufaktur yang naik 3,26% menjadi pendorong penguatan IHSG hari ini.

Penguatan sektor industri dasar tersebut didorng oleh penguatan saham milik PT Barito Pacific Tbk. (BRPT) yang naik 19,12% ke level Rp1.210 per saham dan saham PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. (SMGR) yang naik 16,95% ke level Rp6.900 per saham.

Analis Pilarmas Investindo Sekuritas Nico Demus mengatakan menguatnya IHSG diakibatkan meredanya aksi jual sejak level tertinggi awal pekan ini.