IHSG berpotensi menguat terbatas, ini saham rekomendasi para analis

Menurut analis Binaartha Sekuritas, IHSG akan menguat ke zona resisten 6.923 hingga 6.935 pada skenario terbaiknya.

Ilustrasi. Pixabay

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Kamis (2/3) ditutup menguat 0,18% atau 12.479 poin ke level 6.857,41. Penguatan ditopang sektor industri, energi, konsumen primer, keuangan, infrastruktur, kesehatan, dan konsumen nonprimer.

Kala itu, sebanyak 268 saham melemah, 248 saham yang menguat, dan 210 saham stagnan. Adapun total volume transaksi mencapai 16,88 miliar saham dengan nilai transaksi Rp8,36 triliun. 

Pada perdagangan saham hari ini, Jumat (3/3), IHSG berpotensi menguat terbatas. Menurut analis Binaartha Sekuritas, Ivan Rosanova, IHSG akan menguat ke zona resisten 6.923 hingga 6.935 untuk skenario terbaiknya jika mencapai atas resisten terdekat di 6.893.

Meskipun demikian, penurunan masih bisa terjadi menuju 6.760 jika IHSG berada di bawah garis SMA-20 pada chart harian.

"Level support IHSG berada di 6800, 6760, 6712, dan 6644, sementara level resistennya di 6893, 6923, dan 6968. Berdasarkan indikator MACD, menandakan momentum bearish," tulis Ivan dalam risetnya.