IMF peringatkan meningkatnya ancaman terhadap ekonomi dunia

Meski bank jauh lebih aman daripada 2008, namun sebenarnya ada risiko baru yang harus diwaspadai

Managing Director IMF Christine Lagarde berdiskusi tentang ekonomi digital dalam rangkaian Pertemuan Tahunan IMF WBG 2018 di BICC Nusa Dua, Bali, Kamis (11/10)./AntaraFoto

Dalam laporan IMF bertemakan Global Financial Stability memperingatkan meningkatnya ancaman terhadap ekonomi dunia. 

Di laporan itu, IMF menjelaskan, meski perbankan jauh lebih aman daripada 2008, namun sebenarnya ada risiko baru yang harus diwaspadai. Diantaranya, ketegangan perang dagang yang sedang intensif, juga meningkatnya ketidaksetaraan. 

"Perang dagang dapat secara signfikan merugikan pertumbuhan global. Ancaman lain seperti Brexit yang tidak teratur, juga bisa mempengaruhi sentimen pasar," ungkap IMF seperti dikuti dalam laporannya. 

Selama enam bulan terakhir, kata IMF, kondisi keuangan global telah sedikit diperketat dan perbedaan antara ekonomi pasar maju dan berkembang telah tumbuh. 

"Namun kondisi keuangan di negara maju tetap akomodatif, khususnya di Amerika Serikat. Tingkat suku bunga masih rendah, berbagai macam risiko, dan valuasi aset meningkat di pasar," jelas IMF.