Kemenperin dorong investasi semikonduktor, seberapa penting?

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan pemerintah dalam menggenjot investasi semikonduktor di Tanah Air.

Ilustrasi. Pixabay

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) akan menggenjot investasi industri semikondutor di Tanah Air karena menjadi komponen penting bagi industri lainya. Berbagai langkah strategis pun tengah digodok dan dilaksanakan.

Kebijakan tersebut didukung ekonom Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia, Yusuf Rendy. Alasannya, investasi tersebut diperlukan karena bisa membuka peluang agar industri dalam negeri bisa lebih banyak terlibat dalam rantai pasokan global mengingat produk semikonduktor dapat dikembangkan ke berbagai produk, seperti elektronik dan otomotif.

"Sehingga nantinya ini kemudian bisa menambah nilai tambah ekspor produk industri manufaktur Indonesia, yang sejauh masih bergantung pada produk berbasis komoditas," ucapnya saat dihubungi Alinea.id, Rabu (1/9).

Apabila nilai tambah industri manufaktur meningkat, sambungnya, pemerintah bisa mendorong kembali proses reindustrialisasi yang bermuara pada pertumbuhan ekonomi lebih tinggi. "Namun, tentu prosesnya tidak sebentar butuh waktu."

"Oleh karena itu, selama membangun industri semikonduktor, mesin ekonomi bisa dijalankan pada industri andalan yang sudah ada sebelumnya, seperti makanan minuman hingga industri barang logam dasar," imbuhnya.