Maruf Amin: Travel haji dan umrah perlu sertifikasi halal MUI

Sertifikasi MUI dinilai perlu agar travel haji dan umrah dapat diawasi pengelolaannya

Ketua Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia (MUI), KH Ma'ruf Amin, ketika melakukan kampanye. Antara Foto

Ketua Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia (MUI), Ma'ruf Amin,  mengatakan agen travel perjalanan ibadah haji dan umrah perlu sertifikasi halal MUI. Hal tersebut diperlukan agar travel haji dan umrah dapat diawasi pengelolaannya.

Menurut calon wakil presiden dari nomor urut 01 itu, MUI sudah banyak mengeluarkan sertifikasi halal untuk berbagai jenis usaha atau bisnis. Mulai dari sektor perbankan, pariwisata, asuransi, pasar modal, dan hotel. Namun belum jika agen travel perjalanan haji dan umrah.

“Kalau bank banyak yang sudah kita beri sertifikasi. Pariwisata, asuransi, bahkan pasar modal juga ada. Kemudian juga hotel. Tetapi untuk travel haji dan umrah itu belum satu pun yang kita berikan sertifikasi,” kata Ma'ruf dalam sebuah seminar di Jakarta pada Rabu, (6/3).

Menurut Ma’ruf, pentingnya sertifikasi halal MUI selain agar agen travel perjalanan haji dan umrah bisa diawasi, kemudian juga untuk memastikan praktik bisnis travel tersebut sudah sesuai dengan aturan syariah atau belum.

“Iya dong, ini kan ada 1000 lebih travel. Siapa yang mau mengawasi, sesuai syariah atau tidak, siapa yang bertanggung jawab," katanya.