Pemerintah optimistis pertumbuhan ekonomi 5,4% di tengah pelambatan global

Pemerintah optimistis pertumbuhan ekonomi 2019 bisa mencapai target 5,3%-5,4%

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (Antara Foto)

Pemerintah optimistis pertumbuhan ekonomi 2019 bisa mencapai target 5,3%-5,4%. Hal tersebut ditegaskan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati setelah Dana Moneter Internasional (IMF) menyatakan pertumbuhan ekonomi global melambat dalam dua tahun ini.

IMF memprediksi pertumbuhan ekonomi global menjadi 3,5% pada 2019 dan 3,6% pada 2020. Angka itu turun dari 2018 sebesar 3,7%.

"Ini tantangan, bahwa momentum ekonomi eskternal akan melemah dan guncangan mungkin masih terjadi. Tapi kita tetap fokus menjaga pertumbuhan dan stabilitas ekonomi dalam lingkungan yang bergerak cepat," ujar Sri Mulyani di Forum A1, Selasa (22/1). 

Sri Mulyani mengatakan pada 2019 momentum pertumbuhan Indonesia akan terus berlanjut, meski ada beberapa tekanan dan ketidakpastian perang dagang.  Selain itu, sektor konsumsi diyakini baik dengan inflasi akan dijaga pada level 3,2%-3,5%. Pertumbuhan ekonomi juga bisa menyentuh target, dengan investasi terjaga momennya pada level 7%. 

"Mungkin ada tekanan dari harga komoditas, jadi memengaruhi demand side. Tapi pertumbuhan ekonomi di angka 5,3%-5,4% tetap bisa dicapai. Kita bisa gunakan instrumen fiskal untuk stimulus. Seperti tax holiday, tax insentif, tax deductable. Jadi diharapkan ini menggerakkan sektor riil," kata Sri.