Strategi Menko Darmin genjot pertumbuhan ekonomi 6%

Menko Perekonomian Darmin Nasution memiliki strategi untuk menggenjot pertumbuhan ekonomi Indonesia sebesar 6%.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution. Alinea.id/Soraya Novika

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution memiliki strategi untuk menggenjot pertumbuhan ekonomi Indonesia 6%.

Dia mengungkapkan kunci utama pendongkrak pertumbuhan ekonomi Indonesia hingga mencapai 6%. Salah satunya dengan menekan rasio Incremental Capital Output Ratio (ICOR) atau rasio antara investasi dengan pertumbuhan output.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), pertumbuhan ekonomi Indonesia saat ini tepatnya pada kuartal I-2019 hanya tumbuh tipis sebesar 5,07% secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan pada kuartal I-2018 yang sebesar 5,06% (yoy) dan kuartal I-2017 sebesar 5,01% (yoy).

"Kalau kita bisa dorong ICOR lebih rendah menjadi 5%, baru nanti pertumbuhan ekonomi kita otomatis bisa menjadi 6%," ujar Menko Darmin dalam forum Musyawarah Rencana Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2019 di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat, Kamis (9/5).

Saat ini ICOR Indonesia masih berada di level yang cukup tinggi, lantaran pemerintah memutuskan pembangunan infrastruktur secara masif.