BPBD Gowa evakuasi korban longsor di Jalan Poros Malino

Bersama tim gabungan, BPBD juga terus menyisir lokasi kejadian untuk memastikan adanya korban lainya di lokasi longsor.

Ilustrasi longsor. foto: pixabay

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gowa mengevakuasi korban yang tertimbun material longsor di Jalan Poros Malino, Kecamatan Parangloe, Kamis (17/11). Bersama tim gabungan, BPBD juga terus menyisir lokasi kejadian untuk memastikan adanya korban lainya di lokasi longsor.

"Sementara ada empat korban meninggal dunia akibat longsor yang sudah ditemukan," ujar Kepala BPBD Gowa, Iksan Parawansa.

Iksan menjelaskan, empat korban ditemukan di lokasi berbeda-beda. Ada yang di dalam mobil hingga di dalam rumah sekitar tebing.

"Ada korban yang meninggal kena longsor saat melintas ada juga warga sekitar yang rumahnya terdampak longsor," katanya.

Iksan menjelaskan, longsor diduga terjadi mulai Rabu (16/11) malam hingga dini hari akibat hujan deras seharian yang menerjang Gowa.  Sementara ini pihaknya dibantu BPBD Sulsel hingga Tim SAR Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) masih melakukan pencarian.