Diduga rugikan negara ratusan juta, Inspektorat Pesawaran investigasi Kades Bernung

Korupsi tersebut diduga merugikan negara hingga ratusan juta rupiah dan membuat pembangunan desa melambat.

Ilustrasi rupiah. Foto: unsplash.com

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesawaran membentuk tim investasi untuk menyidik dugaan korupsi penggunaan Dana Desa Tahun 2018, 2019, 2020 dan 2021 di Desa Bernung, Kecamatan Gedong Tataan. Korupsi tersebut diduga merugikan negara hingga ratusan juta rupiah dan membuat pembangunan desa melambat.

Irban Investigasi Inspektorat Pesawaran, Asoka Salim menyatakan sudah berkoordinasi dengan tindak pidana korupsi (Tipikor) Polres Pesawaran untuk melaksanakan pengumpulan data (pukdata) dan pengumpulan bahan keterangan (pulbaket).

"Iya benar, terkait dugaan penyimpangan Dana Desa itu akan segera kami melakukan Puldata dan Pulbaket," kata Asoka Salim dalam keeterangannya, Rabu (18/5).

Asoka menamahkan, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Polres Pesawaran bagian Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) menindaklanjuti dugaan korupsi Dana Desa tersebut.

"Karena itu, kami kemarin sudah koordinasi dengan bagian Tipikor Polres Pesawaran dan akan selalu koordinasi untuk dugaan penyimpangan anggaran DD di Desa Bernung," katanya.