IMF belum menerima permintaan dana talangan dari Turki

IMF kini tengah memantau situasi finansial di Turki dengan saksama, menyusul krisis jatuhnya mata uang lira.

Ilustrasi / REUTERS/Osman Orsal

Juru bicara lembaga Dana Moneter Internasional (IMF) pada Rabu (15/8) mengaku pihaknya masih belum menerima permintaan bantuan finansial dari pemerintahan Turki, yang kini tengah kesulitan mengatasi krisis jatuhnya mata uang lira.

IMF kini tengah memantau situasi finansial di Turki dengan saksama, kata juru bicara yang menolak identitasnya diungkap tersebut.

"Dalam kondisi gejolak pasar akhir-akhir ini, pemerintahan baru di Turki harus menunjukkan komitmen menjalankan kebijakan ekonomi untuk mencapai stabilitas makro dan mengurangi defisit anggaran," kata sang juru bicara.

"Mereka juga harus memastikan independesi bank sentral yang bertugas memastikan stabilitas harga-harga," kata dia.

Nilai mata uang lira anjlok sekitar 40% terhadap dolar pada tahun ini. Itu terjadi akibat kekhawatiran pelaku pasar terhadap kebijakan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan yang dinilai terlalu banyak mencampuri urusan ekonomi -- seperti desakannya terhadap bank sentral untuk mengurangi suku bunga.