Arab Saudi kecam resolusi Senat AS soal pembunuhan Khashoggi

Dalam resolusinya, Senat AS mengungkapkan keyakinannya bahwa putra mahkota Arab Saudi bertanggung jawab atas kematian Jamal Khashoggi.

Ilustrasi/Pixabay

Kementerian Luar Negeri Arab Saudi mengecam resolusi yang disahkan oleh Senat Amerika Serikat yang mengutuk Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman atau MBS atas pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi.

"Kerajaan Arab Saudi menolak posisi yang baru-baru ini dinyatakan oleh Senat AS, yang didasarkan oleh klaim dan tuduhan yang tidak dibuktikan kebenarannya ... merendahkan peran regional dan internasional kerajaan," tulis Kemlu Arab Saudi sebagai kalimat pembuka dalam pernyataan resmi yang diunggah di Twitter pada Minggu (17/12) malam waktu setempat.

#Statement | KSA rejects the position expressed recently by the U.S. Senate, which was based upon unsubstantiated claims and allegations, and contained blatant interferences in the Kingdom’s internal affairs, undermining the Kingdom’s regional and international role pic.twitter.com/smA8kbQQGB — Foreign Ministry ???????? (@KSAmofaEN) December 16, 2018

Resolusi yang disahkan oleh Senat AS pekan lalu menyatakan bahwa mereka "yakin Putra Mahkota Mohammed bin Salman bertanggung jawab atas pembunuhan Jamal Khashoggi" dan "menyerukan agar pemerintah Arab Saudi memastikan akuntabilitas yang sesuai bagi semua yang bertanggung jawab atas pembunuhan Jamal Khashoggi."

Khashoggi, seorang warga AS dan kolumnis Washington Post, dibunuh dan jasadnya dipotong-potong di Konsulat Arab Saudi di Turki pada Oktober 2018. Lewat kolom-kolomnya, Khashoggi menyuarakan kritik vokal ke rezim Arab Saudi, terutama MBS.