Berbagai bantahan tudingan Lavrav atas Zelensky

Berbagai pihak membantah keras tudingan Zelensky yang memiliki darah Yahudi.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy. Foto Kantor Kepresidenan Ukraina

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky akhirnya angkat bicara mengenai ucapan Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov yang menudingnya mirip dengan pimpinan Nazii, Adolf Hitler.

Zelensky menyebut, Lavrov tidak mempelajari apapun dari perang dunia II. Dia pun tak menerima tudingan Lavrov atas dirinya.

"Saya tidak punya kata-kata. Tidak ada yang mendengar penolakan atau pembenaran dari Moskow. Yang kami dapatkandari sana hanyalah keheningan. Ini berarti kepemimpinan Rusia telah melupakan semua pelajaran perang dunia kedua atau mungkin mereka tidak pernah mempelajari itu," tutur Zelensky seperti dikutip dari Reuters, Kamis (5/5).

Sementara, Komisioner Anti-Semitisme Jerman, Felix Klein, turut memberikan pandangannya atas tudingan terhadap Zelensky itu. Dia menyatakan, tuduhan itu tidak masuk akal dan ucapan itu menjadi sebuah olok-olokan bagi korban kekerasan Nazi.

"Tanpa malu-malu ia menghadapi tidak hanya orang Yahudi, tetapi public internasional dengan anti-semitisme terbuka," ujar dia.