Harapan RI terhadap pemerintahan baru AS

Menlu RI sampaikan ucapan selamat atas pelantikan Biden.

Presiden terpilih AS, Joe Biden (kanan) dan wakilnya, Kamala Harris. Twitter/@JoeBiden.

Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Wakil Presiden AS Kamala Harris. Hal itu disampaikannya dalam pengarahan media secara virtual pada Kamis (21/1).

"Bagi Indonesia, AS adalah salah satu mitra strategis terpenting kami," tutur Retno.

Indonesia dan AS, jelas dia, memiliki banyak kesamaan nilai seperti demokrasi, kemajemukan, toleransi, dan hak asasi manusia. Seperti negara lainnya di dunia, lanjut Retno, Indonesia pun memiliki harapan yang besar terhadap pemerintahan baru Negeri Paman Sam.

"Pertama, komitmen AS dalam upaya mitigasi pandemik melalui kerja sama multilateral," jelas Menlu Retno.

Dia menyebutkan, seluruh negara di dunia diharapkan menjadi bagi dari solusi dalam perang melawan Covid-19. Menurutnya Menlu Retno, surutnya multilateralisme akan memunculkan tindakan unilateralisme yang sangat merugikan negara lain, terutama negara berkembang.