Hindari serangan Houthi, lebih 100 kapal kontainer putar haluan dari Terusan Suez

Sumber industri pelayaran lainnya mengatakan beberapa pemilik kapal telah membatalkan kontrak sewa melalui Laut Merah.

Kapal kontainer melintasi Teluk Suez menuju Laut Merah sebelum marak serangan Houthi. Foto REUTERS-Mohamed Abd El Ghany

Lebih dari 100 kapal kontainer telah dialihkan rutenya di sekitar Afrika bagian selatan untuk menghindari Terusan Suez. Berputarnya haluan kapal menjadi tanda terganggunya perdagangan global.

Semua disebabkan pemberontak Houthi yang menyerang kapal-kapal di pantai barat Yaman. Apakah Terusan Suez seterusnya hanya akan khusus dilayari kapal-kapal anti-Israel?

Perusahaan pelayaran Kuehne dan Nagel mengatakan sudah mengidentifikasi 103 kapal yang telah mengubah arah, dan diperkirakan lebih banyak lagi yang akan berlayar mengelilingi Tanjung Harapan di Afrika Selatan.

Pengalihan ini menambah sekitar 6.000 mil laut pada perjalanan biasa dari Asia ke Eropa, dan berpotensi menambah waktu pengiriman produk selama tiga atau empat pekan.

Pemberontak Houthi, sekutu Iran, mengatakan mereka menyerang kapal sebagai balasan atas pemboman Israel di Gaza. Israel membalas serangan Hamas, yang menguasai Gaza. Amerika Serikat -- seperti biasa campur tangan -- mengatakan pada hari Selasa (19/12) bahwa pihaknya akan mencoba memimpin koalisi angkatan laut untuk melindungi pelayaran di Terusan Suez.