Inggris berkomitmen kucurkan US$2,63 M kepada Ukraina pada 2023

Inggris menjadi negara donor militer terbesar kedua kepada Ukraina pada tahun ini.

Perdana Menteri Inggris, Liz Truss. Twitter/@trussliz

Inggris akan mengucurkan setidaknya US$2,63 miliar atau sekitar RP39 triliun kepada Ukraina pada 2023. Angka tersebut setara dengan jumlah bantuan yang diberikan pada tahun ini.

Pengumuman resmi tersebut bakal disampaikan Perdana Menteri Inggris, Liz Truss, saat berpidato di dalam Sidang Umum PBB, New York, Amerika Serikat, pada Rabu (21/9).

"Inggris akan terus berada tepat di belakang Anda di setiap langkah," ucap Truss, melansir Financial Times.

Momentum Sidang Umum PBB juga akan dimanfaatkan Truss untuk mendorong Barat agar meningkatkan dukungannya kepada Ukraina, yang masih diinvasi Rusia sejak 24 Februari 2022.

Inggris menjadi negara donor militer terbesar kedua kepada Ukraina pada tahun ini. Bantuan mencakup suplai ratusan roket, 120 kendaraan lapis baja, 5 sistem pertahanan udara, dan pelatihan militer Ukraina oleh pasukan Inggris.