Kapal perang AS berlayar di Laut China Selatan, Tiongkok berang

Perairan yang sibuk itu merupakan salah satu dari sejumlah titik nyala hubungan Amerika Serikat-China.

Ilustrasi / Pixabay

Pada Kamis (21/11), Amerika Serikat mengatakan bahwa dalam beberapa hari terakhir, kapal perang Angkatan Laut AS telah dua kali berlayar di dekat sejumlah pulau yang diklaim Tiongkok di Laut China Selatan.

Perairan yang sibuk itu merupakan salah satu dari sejumlah titik nyala hubungan Washington-Beijing, yang lainnya meliputi perang dagang, sanksi AS, serta persoalan Hong Kong dan Taiwan.

Angkatan Laut AS secara teratur membuat geram Tiongkok dengan melakukan apa yang mereka sebut sebagai operasi kebebasan navigasi, di mana kapal-kapal mereka melintas di dekat pulau-pulau yang diklaim China.

Juru bicara Armada Ketujuh Angkatan Laut AS Komandan Reann Mommsen mengatakan bahwa kapal tempur USS Gabrielle Giffords melakukan perjalanan berjarak 12 mil laut dari Mischief Rief pada Rabu (20/11). Pulau itu telah diduduki oleh China sejak 1965.

Selain itu, Mommsen menuturkan bahwa kapal perusak USS Wayne E. Meyer melintas melewati Pulau Paracel, yang juga diduduki China, pada Kamis.