KTT khusus ASEAN-AS, Jokowi: Perdamaian di ASEAN bisa jadi contoh kawasan lainnya

Jokowi, kata Retno saat diberikan kesempatan untuk berbicara, menegaskan bahwa perang yang terjadi di Ukraina telah menyebabkan instabilitas

Jokowi. Foto Sekretariat Kabinet

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyampaikan, hari ini Presiden Republik Indonesia telah memulai rangkaian acara KTT khusus ASEAN Amerika Serikat yang diselenggarakan di Washington DC pada 12 dan 13 Mei 2022. KTT ini merupakan KTT ASEAN pertama yang dilakukan secara fisik pada masa pandemi.

“Pada hari ini, Presiden Jokowi bersama para pemimpin ASEAN telah melakukan serangkaian kegiatan. Yang pertama adalah working lunch dengan kongres di Capitol Hill, yang kedua menghadiri ASEAN-US Businiss Leaders Meeting, dan yang ketiga melakukan jamuan makan malam dengan presiden AS Joe Biden di Gedung Putih,” kata Retno saat keterangan pers secara virtual, Jumat (13/5).

Jokowi, kata Retno saat diberikan kesempatan untuk berbicara, menegaskan bahwa perang yang terjadi di Ukraina telah menyebabkan instabilitas, dampak kemanusiaan yang besar, serta dampak ekonomi yang tidak dapat dikalkulasi dengan baik.

“Presiden khawatir apa yang terjadi di Ukraina dapat terjadi di kawasan lain, termasuk Indo-Pasifik,” katanya.

Jokowi sendiri dalam pertemuan tersebut menegaskan bahwa kawasan ASEAN selama lebih dari 5 dekade telah menikmati perdamaian dan stabilitas. ASEAN diharapkan dapat menjadi contoh kawasan lainnya.