Malaysia catat kasus harian Covid-19 tertinggi

Kasus infeksi baru membuat jumlah total kasus di negara Asia Tenggara tersebut menjadi 525.889.

Petugas wanita menyemprotkan disinfektan di sebuah pasar di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Selasa (24/3/2020). Foto Antara/Reuters/Lim Huey Teng.

Malaysia pada Selasa (25/5) melaporkan 7.289 kasus baru infeksi Covid-19, penghitungan harian tertinggi di negara itu. Kasus infeksi baru membuat jumlah total kasus di negara Asia Tenggara tersebut menjadi 525.889.

Direktur Jenderal Kesehatan Noor Hisham Abdullah mengatakan, Selangor menduduki puncak daftar negara bagian dengan jumlah kasus tertinggi, 2.642 kasus, diikuti oleh Johor dengan 664 kasus dan Ibu Kota Kuala Lumpur dengan 604 kasus.

Penjabat Direktur Kesehatan Sarawak Rosemawati Ariffin menyatakan, negara bagian tersebut juga mencatat rata-rata tiga kematian per hari pada Mei sendiri.

Dia menambahkan, 74 kematian dilaporkan pada 1-24 Mei, dibandingkan dengan 29 kasus fatalitas pada Maret.

"Hingga saat ini, terdapat 83 kasus Covid-19 dalam kondisi kritis di unit perawatan intensif (ICU), termasuk 32 kasus yang membutuhkan ventilator," ujarnya. "Kapasitas ICU di Sarawak sekarang berada pada level kritis," jelas dia lagi.