Sepanjang 2018, Bosnia-Herzegovina diserbu 8.000 migran

Lembaga Urusan Orang Asing (SPS) di Bosnia-Herzegovina (BiH) mencatat terdapat 7.926 migran yang memasuki BiH sejak awal tahun ini.

Ilustrasi / Pixabay

Lembaga Urusan Orang Asing (SPS) di Bosnia-Herzegovina (BiH) mencatat terdapat 7.926 migran yang memasuki BiH sejak awal tahun ini, kata Direktur SPS Slobodan Ujic kepada media lokal pada Sabtu (7/7).

Dari seluruh jumlah itu, yang paling banyak datang dari Pakistan  2.417 orang, Suriah 1.393 orang, Afghanistan 980 orang, Iran sebanyak 900 orang, serta migran yang berasal dari Irak, Libya, dan negara lain.

Ada sebanyak 4.000 migran yang menetap di wilayah BiH, dan jumlah tersebut kebanyakan adalah migran ekonomi, tambah Ujic.

Dalam 99% kasus, banyak migran tidak memiliki dokumen pengenal, dan mencari suaka serta perlindungan internasional ketika tiba di BiH, kata Xinhua, yang dikutip Antara, Minggu (8/7).

Sebanyak 5.878 migran menyampaikan keinginan mereka untuk meminta suaka, tapi hanya 611 migran yang benar-benar mengajukan permohonan untuk itu dan tak satu pun diberi suaka.