Rusia klaim telah melakukan segala daya menyelesaikan krisis pangan global

Barat dinilai menciptakan hambatan dalam cara menyelesaikan masalah tersebut, karena mencegah kapal-kapal Rusia memasuki pelabuhan.

Lavrov ditanya bagaimana Presiden Rusia Vladimir Putin dapat mengklaim bahwa dia mencoba untuk "mendenazifikasi" . Foto Timesofisrael

Negara-negara Barat menuduh Rusia mencoba memicu krisis pangan global dengan menghambat pengiriman biji-bijian dan tanaman dari Ukraina, yang merupakan salah satu pemasok terbesar dunia, selain Rusia.

Pada saat yang sama, negara-negara yang sama sebelumnya melarang pintu masuk pelabuhan untuk hampir semua kapal Rusia.

Padahal, Rusia telah melakukan segala daya untuk menyelesaikan krisis pangan global yang muncul, demikian pernyataan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov.

Barat dinilai menciptakan hambatan dalam cara menyelesaikan masalah tersebut, karena mencegah kapal-kapal Rusia memasuki pelabuhan mereka. Dia menambahkan bahwa karena sanksi Barat, logistik pasokan makanan dan operasi keuangan yang terkait dengannya telah terganggu.

"(Negara-negara Barat), tentu saja, harus mempertimbangkan secara serius apa yang lebih penting bagi mereka. Menggunakan masalah ketahanan pangan untuk PR mereka sendiri, atau menyelesaikan masalah dengan langkah-langkah nyata. Terserah mereka sekarang," kata Lavrov.