Total 978 WNI di luar negeri terinfeksi Covid-19

Ada 55 WNI di luar negeri yang meninggal akibat Covid-19.

Seorang wanita bermasker di depan Commercial International Bank (CIB) di Kairo, Mesir, Minggu (31/5), di tengah pandemik Covid-19. ANTARA FOTO/REUTERS/Amr Abdallah Dalsh

Kementerian Luar Negeri RI mengumumkan bahwa per Selasa (2/6) pukul 08.00 WIB, total WNI di luar negeri yang positif coronavirus jenis baru mencapai 978 orang. Dari jumlah itu, 523 sembuh, 55 meninggal, dan 400 dalam perawatan. Berikut rinciannya:

Terdapat 174 WNI yang bekerja sebagai anak buah kapal (ABK) di sejumlah kapal pesiar positif Covid-19. Lima di antaranya meninggal, 46 dalam kondisi stabil, dan 123 sembuh.

Di Malaysia, 157 WNI positif Covid-19. Dua meninggal, 115 stabil, dan 40 lainnya sembuh.

Arab Saudi melaporkan 128 WNI terjangkit coronavirus jenis baru, 19 di antaranya meninggal, 82 stabil, dan 27 dinyatakan sembuh.

India mencatat 75 WNI terjangkit Covid-19. Seluruhnya dinyatakan sembuh.