Update 27 Juni: 1.100 WNI di luar negeri positif coronavirus

Total 739 WNI di luar negeri sembuh dari Covid-19.

Seseorang yang memakai APD berbicara kepada seorang anak di sebuah lingkungan migran di Santiago, Chile, Sabtu (16/5) di tengah penyebaran pandemik Covid-19. Foto Antara/Reuters/Ivan Alvarado

Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia mengumumkan, per Sabtu (27/6) pukul 08.00 WIB, terdapat 1.100 WNI di luar negeri positif coronavirus jenis baru.

Dari 1.100 WNI yang terinfeksi, 739 atau 67% dari total kasus positif telah dinyatakan sembuh. Sementara itu, 288 menjalani perawatan dan 76 lainnya meninggal.

Terdapat 180 WNI yang bekerja sebagai anak buah kapal (ABK) di sejumlah kapal pesiar positif Covid-19. Lima di antaranya meninggal, 21 dalam kondisi stabil, dan 154 sembuh.

Di Malaysia, 167 WNI positif Covid-19. Dua meninggal, 118 stabil, dan 47 lainnya sembuh.

Arab Saudi melaporkan 162 WNI terjangkit coronavirus jenis baru. Sebanyak 33 di antaranya meninggal, 83 stabil, dan 46 dinyatakan sembuh.