Apakah minum es teh manis setiap hari berbahaya?

Beberapa teh yang mengandung komponen herbal juga bisa berbahaya bila dikonsumsi.

Ilsutrasi es teh manis. Foto: istore.oomph.co.id/

Di tengah panasnya cuaca Indonesia, minum es teh manis memang terasa sangat menyegarkan. Minuman yang juga sangat cocok untuk menemani segala makanan seperti sate, soto, hingga juga gorengan. Rasa yang sangat nikmat dan menyejukan tenggorokan. 

Namun, apakah minum es teh manis setiap hari baik untuk kesehatan terutama ginjal?

"Bisa sih (berbahaya) karena teh sendiri mengandung oksalat," kata spesialis penyakit dalam di Surabaya, Adaninggar Primadia Nariswari, dikutip dari akun Instagramnya.

Oksalat yang berlebihan bisa membuat pembentukan baru pada saluran kemih termasuk ginjal. Konsumsi es teh manis pada orang yang berisiko tinggi terkena batu ginjal memang bisa merusak dan mengganggu kerja organ ekskresi dalam jangka panjang.

Pakar kesehatan atau biasa dipanggil dokter Ning itu menyebutkan, beberapa teh yang mengandung komponen herbal juga bisa berbahaya bila dikonsumsi. Khususnya orang yang berisiko tinggi atau sudah mengalami gangguan pada ginjal mereka sebelumnya seperti diabetes atau hipertensi.