Kampoeng Gallery: Hidden gem antik di Jaksel

Kampoeng Gallery berdiri berawal dari pemiliknya yang hobi mengumpulkan barang-barang bekas yang bernilai.

Beberapa anak muda tengah nongkrong di Café Kampoeng Gallery, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (9/1/2024). Alinea.id/Hanifa Nabilla Elansary

Sebuah tempat nongkrong anak muda di daerah Kebayoran Lama, Jakarta Selatan mencuri perhatian karena suasana dan tampilan yang artistik vintage. Namanya Kampoeng Gallery. Lokasinya tak jauh dari pintu keluar Stasiun Kebayoran. Setiap sudutnya terdapat poster, lukisan, buku dan majalah lawas, dan piringan hitam.

Sore itu, Hadratul Abyad, 21 tahun, tengah nongkrong di Café Kampoeng Gallery. Ia mengaku baru pertama kali berkunjung ke Kampoeng Gallery. Ia mengetahui tempat itu dari media sosial dan teman-temannya.

“Tempatnya klasik, jarang kalau di Jambi tidak ada tempat seperti ini. Jadi, ada daya tarik tersendiri, terus juga banyak buku di sini,” tutur mahasiswa Universitas Jambi ini kepada Alinea.id, Selasa (9/1).

Sedangkan Liga Agus Kapsi, 21 tahun, sudah tiga kali ke tempat itu. Ia tertarik dengan suasana lama. “Di Jakarta itu banyak tempat yang lebih modern, tapi di sini nuansanya berbeda, seperti tahun 1980 atau 1990-an,” ujar Liga, Selasa (9/1).

Masnang, 21 tahun, menjadi barista di Café Kampoeng Gallery sejak awal 2021. Sebelum bekerja di sana, ia datang pertama kali sebagai pengunjung pada 2011.