Kuota internet gratis dari Kemendikbud

Kemendikbud menerapkan subsidi kuota internet untuk mendukung pembelajaran jarak jauh.

Ilustrasi kuota internet. Alinea.id/Dwi Setiawan.

Beberapa waktu lalu, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim berencana akan memberikan subsidi kuota internet kepada guru, siswa, dosen, dan mahasiswa. Alokasi anggaran untuk program ini sebesar Rp7,2 triliun.

Subsidi kuota internet diberikan selama empat bulan, dari September hingga Desember 2020. Rinciannya, siswa mendapatkan 35 gigabyte (GB), guru 42 GB, serta mahasiswa dan dosen masing-masing 50 GB. Semua diberikan setiap bulan.

Menurut Kepala biro Kerja Sama dan Humas Kemendikbud Evy Mulyani, pihaknya tengah memberikan perpanjangan waktu untuk memasukkan data ke aplikasi data pokok pendidikan (Dapodik) bagi peserta didik. Seiring dengan itu, ia mengaku Kemendikbud masih menggodok petunjuk teknis penyaluran subsidi kuota internet.

“Juknis (petunjuk teknis) masih dalam proses finalisasi,” kata Evy saat dihubungi, Selasa (8/9).