ABK World Dream telah di KRI, sekarang menuju Pulau Sebaru

jumlah WNI ABK MV Wolrd Dream ada 188 orang, terdiri dari 172 laki-laki dan 16 perempuan.

Proses evakuasi dengan KRI dr Soeharso. Foto: Rilis Jubir Presiden

TNI Angkatan Laut memfasilitasi evakuasi warga negara Indonesia yang bekerja sebagai Anak Buah Kapal (ABK) MV. World Dream menuju KRI dr. Soeharso-990 di Perairan Selat Durian, Kepulauan Riau, pada Rabu (26/2).

Menurut Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal) Laksamana Pertama TNI Mohamad Zaenal, jumlah WNI ABK MV. Wolrd Dream ada 188 orang, terdiri dari 172 laki-laki dan 16 perempuan.

"Seluruhnya telah dinyatakan negatif Covid-19 (coronavirus)," kata Zaenal dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu (26/2).

Evakuasi yang berlangsung, berjalan dengan baik dan lancar. Ihwal itu disebabkan cuaca yang cerah dan kerja sama yang baik.

Transfer personel dilakukan dengan dua sortie dan menggunakan transfer boat MV World Dream menurut menuju KRI dr. Soeharso.