Arab Saudi dan Kemenag akan persiapkan haji tahun depan

Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi akan melakukan koordinasi dengan Kemenag guna mempersiapkan pelaksanaan Haji 2023.

Tim Kementerian Agama bertemu dengan Wakil Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Bidang Ziarah di kantornya, Minggu (7/8/2022). Humas Kemenag

Kinerja petugas haji Indonesia mendapatkan apresiasi dari Pemerintah Kerajaan Arab Saudi. Hal ini disampaikan Wakil Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Bidang Ziarah, Muhammad Abdurrahman Al-Bijawi, dalam pertemuan dengan Tim Kementerian Agama (Kemenag) RI di kantornya, Minggu (7/8).

Adapun pihak dari Tim Kementerian Agama yang hadir dalam pertemuan tersebut yakni Wakil Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Nasrullah Jasam, serta Kepala Daerah Kerja (Daker) Madinah Amin Handoyo.

“Kami ingin mengucapakan terima kasih kepada seluruh petugas haji Indoensia di bawah bimbingan Menteri Agama dan semua tim yang ada di sini. Semua sudah saling bahu membahu, sehingga memberikan yang terbaik bagi jemaah haji,” kata Al-Bijawi dikutip dari keterangan tertulis Kemenag, Senin (8/8).

Al-Bijawi menuturkan, pihaknya bersyukur pelaksanaan ibadah haji tahun ini dapat berjalan dengan aman dan tenang. Pihaknya terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh jemaah haji di bawah bimbingan Raja Salman.

Selain itu, Al-Bijawi turut menjelaskan, pemerintah Arab Saudi telah berusaha maksimal dalam melayani jemaah dari seluruh dunia, khususnya Indonesia, setelah dua tahun vakum karena pandemi Covid-19. Saat ini, Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi akan melakukan koordinasi dengan Kemenag guna mempersiapkan pelaksanaan Haji 2023.