Baharkam Polri amankan KTT G20, tetap terima arahan dari Paspampres

Dalam proses pengamanan, jajaran diminta untuk berlaku sopan, tegas, dan memperlakukan tamu negara dengan baik.

Dirpamobvit Korsabhara Baharkam Polri Brigjen Suhendri

Direktorat Pengamanan Objek Vital (Ditpamobvit) Baharkam Polri, terjun langsung dalam menjaga beberapa titik di wilayah Nusa Dua, Bali. Pengamanan dilakukan mengingatkan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang dilaksanakan Selasa-Rabu (15-16/11).

Dirpamobvit Korsabhara Baharkam Polri Brigjen Suhendri mengatakan, pihaknya turut mengamankan kegiatan side event maupun main event, dengan menerima arahan langsung dari Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Beberapa anggotanya di tempatkan di hotel-hotel yang akan ditinggali oleh para delegasi. 

"Nah untuk side event ini tanggung jawab sepenuhnya sama Polri untuk melakukan pengamanan," kata Suhendri dalam keterangan, Senin (14/11).

Dalam kesempatan ini, ia pun memastikan akan menjamin keamanan para delegasi negara yang hadir dalam KTT G20. Dalam proses pengamanan, ia pun memerintahkan jajaran untuk berlaku sopan, tegas, dan memperlakukan tamu negara dengan baik.

"Mereka (para delegasi) tidak usah ragu kita sudah siap semua segala bentuk kemungkinan ancaman yang akan datang," katanya.