BPKP kerahkan tim kawal penanganan pascagempa Cianjur

"Dibutuhkan pengawalan terhadap penanganan bencana gempa bumi agar bantuan yang diserahkan dapat benar-benar dirasakan manfaatnya."

Personel Basarnas melakukan apel sebelum melanjutkan pencarian dan evakuasi korban gempa di Kabupaten Cianjur, Jabar, pada Jumat (25/11/2022). Dokumentasi Basarnas

Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) mengerahkan tim untuk mengawal penanganan pascagempa di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat (Jabar). Pengawalan juga dilakukan dalam penyaluran bantuan sosial (bansos) pemerintah kepada warga yang terdampak.

Deputi Kepala BPKP Bidang Polhukam PMK, Iwan Taufiq Purwanto, mengatakan, pengawalan dilakukan agar semua korban mendapatkan haknya. Dengan demikian, tidak ada lagi keluhan masyarakat.

"Dibutuhkan pengawalan terhadap penanganan bencana gempa bumi agar bantuan yang diserahkan dapat benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," katanya dalam keterangannya, Jumat (24/11).

Sejauh ini, BPKP telah menerjunkan tim ke lokasi bencana dan posko pengungsian. Hal itu dilakukan untuk melihat langsung proses penanganan dan pendistribusian bantuan kepada korban.

"Tim gabungan BPKP pusat dan perwakilan BPKP Jawa Barat telah terjun ke lapangan untuk meninjau langsung posko-posko dan dapur umum sekaligus memantau distribusi penyaluran bantuan dari pemerintah," tuturnya.