Tinjau lokasi jebolnya tanggul Citarum, Jokowi targetkan 2 hari normal kembali

Perbaikan dilakukan terhadap tiga titik jebolnya tanggul Sungai Citarum.

Presiden Jokowi meninjau perbaikan tanggul Sungai Citarum di Kecamatan Pebayuran, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (24/02/2021). Sumber: Tangkapan Layar YouTube Sekretariat Kabinet

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau tanggul Sungai Citarum di Desa Sumberurip, Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi, yang jebol pada Sabtu (20/2) sekitar pukul 22.00 WIB.

Perbaikan tanggul Sungai Citarum tersebut sudah berlangsung sejak dua hari lalu. Perbaikan dilakukan terhadap tiga titik jebolnya tanggul Sungai Citarum. “Saya memberikan target maksimal dua hari lagi harus sudah selesai tanggulnya,” ucapnya dalam keterangan pers virtual, Rabu (24/2).

Ia berharap, tanggul sungai Citarum segera dapat segera kembali berfungsi.

“Sehingga, semua bersih, normal kembali, kemudian yang terdampak di sini, ada tadi 30 rumah akan segera diselesaikan dalam waktu secepat-cepatnya,” ucapnya.

Jokowi meninjau lokasi jebolnya tanggul Sungai Citarum bersama Menteri Sosial Tri Rismaharini, serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.