Kapolri naikkan pangkat sejumlah pati

Kenaikan pangkat diklaim berdasarkan proses asesmen di Wanjakti Polri.

Upacara kenaikan pangkat sejumlah pati di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Kamis (13/2/2020). Alinea.id/Ayu Mumpuni

Kapolri, Jenderal Idham Azis, memimpin upacara kenaikan pangkat sejumlah pejabat tinggi (pati) Polri di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta. Kegiatan menindaklanjuti surat telegram (TR) nomor 385, 386, 387, dan 388 tertanggal 3 Februari 2020.

Idham menyampaikan, kenaikan pangkat berdasarkan proses asesmen di Dewan Kepangkatan dan Jabatan Tinggi (Wanjakti) Polri. Penilaian merujuk prestasi.

Dia pun meminta anggotanya tak perlu royal terhadapnya. Melainkan institusi. Bahkan, mengklaim, takada "titipan" dalam mempertimbangkan kenaikan pangkat ataupun jabatan.

"Siapa yang terbaik, dia yang naik. Bukan dengan kasak-kusuk, menghadap, nitip-nitip. Kalau kerja baik, organisasi yang mencari. Saya tidak kenal (yang naik pangkat). Karena mekanisme di Wanjakti berjalan," tuturnya, Kamis (13/2).

Dalam empat TR tersebut, ada sejumlah pati yang naik pangkat. Macam Kapolda Maluku, Brigjen Baharudin Djafar dan Kapolda Aceh, Brigjen Wahyu Widada. Keduanya kini berpangkat Irjen.