Langkah Kemenag antisipasi jemaah haji dari coronavirus

Pemerintah Arab Saudi diyakini mengatisipasi coronavirus.

Menteri Agama Fachrul Razi mengikuti rapat kerja dengan Komisi VIII DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (30/1/2020). Foto Antara/Rivan Awal Lingga

Kementerian Agama (Kemenag) menyiapkan langkah untuk mengantisipasi coronavirus pada pelaksanaan haji 2020, melalui koordinasi dengan Kementerian Kesehatan .

"Tentang masalah virus corona ini memang beberapa kali saya sudah diskusi dengan Menteri Kesehatan. Sejauh ini menurut beliau tidak ada tanda-tanda ada wabah itu di Arab Saudi," kata Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi saat Rapat Kerja (Raker) bersama Komisi VIII DPR di Kompleks Parlemen Senayan, Jakata Pusat, Rabu (26/2).

Menurut Fachrul, negara tidak perlu khawatir mengenai kesehatan jemaah haji. Pasalnya, pemerintah Arab Saudi sangat menjaga dan mengantisipasi betul coronavirus.

Arab Saudi, ditegaskan Fachrul, pastinya akan berusaha keras agar jemaah haji tak terinveksi virus mematikan tersebut. Apalagi, sambung dia, mencakup aspek keagamaan, serta kepentingan ekonomi mereka.

"Oleh sebab itu, dia betul-betul menjaganya. Dan harapan kita mencoba untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang ada. Tapi memang kalau kita bicara ke publik kita katakan Insya Allah tidak ada tentang masalah corona di Arab Saudi," papar dia.