Lion Air angkat bicara terkait kerumunan rekrutmen di Tangerang

Pelamar kerja membeludak hingga mengular di jalan raya. Peristiwa terjadi pada Sabtu (16/4) pagi di perkantoran Lion Air Group.

Ilustrasi melamar pekerjaan. Foto Pixabay.

Jagat maya dihebohkan dengan sebuah video viral yang memperlihatkan kerumunan ribuan orang hingga mengular di jalan raya saat proses rekrutmen pegawai baru yang dilakukan oleh Lion Air Group. Peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (16/4) pagi di perkantoran Lion Air Group, Tangerang.

Menanggapi hal ini, Lion Air Group mengatakan pelaksanaan proses seleksi awal (recruitment) calon karyawan untuk beberapa posisi yang dilakukan hari ini telah dilakukan menurut standar penerimaan dan berpedoman pada protokol kesehatan. Namun, jumlah pelamar yang datang melebihi kapasitas. 

"Proses hari ini (16/4) telah diatur sebagaimana ketentuan yang sudah dimiliki Lion Air Group, namun jumlah yang datang untuk melamar melalui proses walk in interview melebihi kapasitas," ujar Corporate Communications Strategic Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro, dalam keterangannya, Sabtu (16/4).

Danang mengatakan Lion Air Group menggunakan metode seleksi bertahap walk in interview yaitu sesi wawancara dan sapa informal guna merekrut sekelompok kandidat dalam waktu singkat dengan kuota terbatas. Setiap proses menurut jumlah pelamar atau kandidat yang mendaftar, yaitu 100-200 orang. Ketentuan ini disebut sebagai bagian dalam mengedepankan faktor kesehatan, kualifikasi fisik, persyaratan administrasi, kenyamanan dan keamanan.

Namun lantaran banyaknya jumlah pelamar kerja hingga mencapai 1.500 orang, maka Lion Air Group memutuskan tahap awal dilakukan proses seleksi administrasi.