Menhub akui pelayanan mudik Lebaran belum maksimal

Tingginya animo masyarakat membuat pelayanan pemerintah belum maksimal.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Dok Istimewa.

Menterian Perhubungan (Menhub)Budi Karya Sumadi mengakui belum maksimalnya pelayanan yang diberikan kepada masyarakat saat mudik Lebaran 2022. 

Dia menyebut, hasil survei menunjukkan tingginya animo masyarakat hingga 85,5 juta pemudik. Menurutnya, mudik tahun ini memang menghasilkan satu pergerakan yang sangat banyak. 

“Oleh karenanya kami sampaikan permohonan maaf belum bisa memenuhi harapan semua pihak. Kami akan lakukan evaluasi agar kegiatan mudik dan juga kegiatan dimana akan ada pergerakan yang masif di masa yang akan datang, dapat diantisipasi dengan lebih baik,” kata Budi dalam keterangan, Senin (9/5).

Budi berharap, kegiatan mudik tahun ini  menjadi awal dari kebangkitan ekonomi. Di sisi lain, menjadi tanda dimulainya masa endemi. 

“Kami selalu menekankan agar protokol kesehatan dijalankan dengan baik, sehingga diharapkan tidak terjadi kenaikan kasus usai masa mudik,” ujarnya.