Mudik Lebaran, arus balik sudah mulai terlihat sejak H+1

Empat GT Cikampek Utama tunjukkan peningkatan arus balik.

Ilustrasi Pixabay.

Polri terus berkoordinasi dengan PT Jasa Marga untuk melakukan pengamanan arus lalu lintas mudik Lebaran 2022. Hingga kemarin (4/5) ditemukan mulai adanya kenaikan arus balik oleh sejumlah pemudik melalui beberapa gerbang tol (GT).

Kediv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo memaparkan, GT Cikampek Utama Arah Trans Jawa pada hari raya kedua (2/5) mengalami mencapai 49.472 kendaraan atau naik 169,3% dari normal, yakni 18.370 kendaraan. Pada H+1 (4/5) juga mengalami kenaikan 64,8% atau sebanyak 33.487 kendaraan dari normal, yakni 20.320 kendaraan. 

"Data tersebut sejak hari raya kedua sampai dengan H+1 atau 4 Mei 2022 pukul 06.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB," katanya dalam keterangan resmi, Kamis (5/5). 

Sedangkan pada GT Kalihurip Utama arah Bandung, kata Dedi, pada hari raya kedua (3/5) mengalami peningkatan sebanyak 35.178 kendaraan atau naik 74,0% dari normal, yakni 20.221 kendaraan. H+1 Lebaran, naik 35,6% sebanyak 29.817 kendaraan, dari normal, yakni 21.983 kendaraan. 

Sementara, di GT Cikupa arah Merak mengalami penurunan 14,4% pada hari raya kedua (3/5) sebanyak 31.171 kendaraan dari normal, yakni 36.418 kendaraan. H+1 (4/5) masih mengalami penurunan 3,5% sebanyak 36.862 kendaraan dari normal yang hanya 38.194 kendaraan.