New normal, Jokowi: Harus tepat kalkulasinya

Pemda diminta berkoordinasi dan berkonsultasi dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. 

Presiden Joko Widodo saat meninjau salah satu pusat perbelanjaan di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (26/5/2020)/ Foto Antara/Fakhri Hermansyah.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Kantor Gugus Tugas Nasional Percepatan Penanganan Covid-19 hari ini, Rabu (10/6).

Dalam kunjungannya itu, Jokowi meminta para kepala daerah untuk memperhitungkan secara jitu pemberlakuan normal baru atau new normal guna mencegah munculnya gelombang kedua penularan coronavirus disease 2019 atau Covid-19.

"Harus tepat kalkulasinya, hitung-hitungannya," ucap Presiden Jokowi di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Rabu (10/6).

Sebelum memutuskan menerapkan new normal, pemerintah daerah (pemda) juga diminta berkoordinasi dan berkonsultasi dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. 

"Karena di saya lihat data di sini ada semua," ucapnya melansir Antara.