Pemprov DKI segera umumkan kebijakan baru penanganan Covid-19

Adapun pada Kamis (10/9), kebijakan PSBB Transisi tahap 5 berakhir.

Ilustrasi coronavirus di Jakarta. Alinea.id/Oky Diaz.

Kasus virus corona baru alias Covid-19 di ibu kota kian mengkhawatirkan. Bukannya melandai, kasus Covid-19 di Jakarta justru mengalami peningkatan yang signifikan. 

Menanggapi hal ini, Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, Pemprov DKI akan mengeluarkan paket kebijakan untuk menekan penyebaran coronavirus yang terus meroket. 

"Pak Gubernur sedang memimpin rapat dengan jajaran internal dan horizontal, Forkopimda, dan pemerintah pusat. Kita tunggu hasilnya. Mudah-mudahan sore diumumkan," kata Wakil Gubernur di Jakarta, Rabu (9/9).

Namun, pria yang karib disapa Ariza ini tidak merincikan apa saja aturan yang akan dikeluarkan dalam melawan penyakit Corona di Jakarta. 

"Kami terus melakukan upaya-upaya untuk menekan angkanya," katanya.