Polisi antisipasi travel gelap loloskan pemudik

Penumpang dengan menggunakan travel gelap akan dipulangkan ke Jakarta.

Mobil yang membawa pemudik berputar ketika memasuki tol Jakarta-Cikampek yang sudah ditutup di Bekasi, Jabar, pada Jumat (24/4/2020). Foto Antara/Fakhri Hermansyah

Polda Metro Jaya mengantisipasi pemudik menggunakan agen travel gelap dengan menggunakan mobil pribadi. Para pengemudi travel gelap bakal ditindak tegas karena memfasilitasi pemudik.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo Yogo, menuturkan, berkaca pada lebaran tahun lalu, banyak ditemukan pemudik menggunakan travel gelap. Mereka bahkan dikenakan tarif tinggi.

"Kita akan tindak pemilik travel gelap dengan cara menilang travel-nya. Biasanya kalau ada larangan mudik, marak travel gelap," tuturnya saat dikonfirmasi, Senin (12/4).

Sambodo menambahkan, pihaknya juga akan mengugaskan anggota untuk memastikan penumpang travel gelap kembali menuju rumahnya.

"Nanti, kendaraan travel dan penumpangnya akan kita arahkan kembali ke Jakarta," katanya.