Polri putar balik 150.000 kendaraan hingga hari ini

Arus lalu lintas menuju daerah Jawa cenderung landai.

Ilustrasi. Foto Antara/Raisan Al Farisi

Ratusan ribu kendaraan diputar balik sepanjang pelarangan mudik dari 6 Mei-10 Mei 2021. Sejauh ini, kendaraan yang keluar Jakarta dan menuju wilayah Jawa didominasi angkutan barang.

“Dominasi kendaraan yang lewat itu di dominasi angkutan barang. Langkah-langkah putar balik arah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini selama 5 hari (mencapai) 150.000," ujar Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Istiono, dalam keterangan resminya, Selasa (11/5).

Dia mengungkapkan, kondisi lalu lintas ke arah Jawa terpantau landai dan sepi. Kondisi ini disebut karena penyekatan efektif dalam meminimalisasi mobilisasi masyarakat.

Ditambahkan Istiono, pemudik yang lolos penyekatan akan berhadapan dengan pos penyekatan berikutnya. Oleh karena itu, masyarakat diminta mengurungkan niat untuk mudik apabila tidak ingin diputar balik.

"Langkah cara bertindak kita di lapangan adalah kita alirkan supaya diterima oleh pos-pos penyekatan berikutnya yang memang sudah kita bangun berlapis-lapis di Jakarta sampai Jawa Tengah hingga Jawa timur,” tuturnya.