Tim SAR evakuasi 25 korban longsor pertambangan emas

Belum bisa dipastikan jumlah korban yang masih terjebak dalam longsoran tersebut.

Petugas menggotong salah seorang penambang yang selamat dari lokasi Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) Desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondouw, Sulawesi Utara, Rabu (27/2)./AntaraFoto

Tim Search And Rescue (SAR) berhasil mengevakuasi 25 korban longsor pertambangan emas tanpa izin di Desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara.

Kepala Seksi (Kasi) Tanggap Darurat BPBD Sulawesi Utara Abdul Muin Paputungan, menjelaskan hingga pukul 08.00 WITA, dari 25 korban yang berhasil di evakuasi, 19 korban dalam kondisi selamat, sedangkan 6 lainnya meninggal dunia.

"Saat ini ada satu korban lagi terdeteksi selamat, tetpi masi dalam proses evakuasi," kata Abdul, saat dihubungi Alinea.id, pada Kamis (28/2).

Abdul mengaku belum bisa memastikan jumlah korban yang masih terjebak dalam longsoran tersebut. Sebab, dirinya tidak mengetahui persis jumlah penambang yang ada saat insiden longsor terjadi.

Beberapa korban yang selamat mengalami patah tulang. Sebagian korban masih di rawat di Rumah Sakit Kota Mobagu.