Polisi tangkap Ketua Komisi Nasional Papua Barat

Steven Italy terbukti terlibat dalam kerusuhan di sejumlah daerah di Papua yang telah direncanakan.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo menjelaskan, peran Steven Italy dalam kerusuhan yang terjadi di Papua./Antara Foto

Polisi berhasil menangkap Ketua Komisi Nasional Papua Barat (KNPB) Steven Italy. Penangkapan dilakukan di Gerbang Universitas Cendrawasih Papua pada Rabu (11/9) kemarin pukul 17.56 WIT.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo membenarkan penangkapan tersebut.

“Ya betul. Saat ini pelaku sedang didalami perannya dalam kerusuhan di jayapura dan beberapa wilayah di Papua,” kata Dedi saat dikonfirmasi, Kamis (12/9).

Dedi menyatakan penangkapan Steven lantaran terbukti terlibat dalam kerusuhan di sejumlah daerah Papua yang direncanakan. Hal itu diperkuat karena adanya dugaan keterlibatan Steven dengan United Liberation Movement for West Papua (ULMWP).

“Diduga terkoneksi dengan BW (ULMWP),” ucap Dedi.