TKA asal China di Serang diklaim negatif coronavirus

Dia tak dikarantina setibanya di Indonesia melalui Bandara Soetta.

Seorang penumpang kapal dari Malaysia memakai masker berjalan menuju Terminal Kedatangan Pelabuhan Internasional PT Pelindo I Dumai di Dumai, Riau, Jumat (7/2/2020). Foto Antara/Aswaddy Hamid

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang, Banten, menyatakan, seorang warga tenaga kerja asing (TKA) asal China di daerahnya tak terinfeksi coronavirus jenis anyar (2019-nCoV). Meski sempat masuk Indonesia via Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), 30 Januari 2020.

TKA tersebut bernama Hong Hongxing, warga Guangdong, China. Bekerja di PT China Harbour Indonesia (CHI). Perusahaannya mengerjakan dua proyek di Kabupaten Serang. PT Wilmar International Group dan PLTU Jawa 7.

"Tadi kita cek semua data-data yang kita butuhkan. Mulai suhu, tensi, dan sebagainya," kata Kepala Bidang Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Dinkes Kabupaten Serang, dr. Riris Budiarni, via keterangan tertulis, Selasa (11/2).

Dia tiba lima hari sebelum pemerintah Indonesia menutup sementara jalur penerbangan dari dan ke "Negeri Tirai Bambu". Menyusul meluasnya penyebaran coronavirus.

Setibanya di Indonesia, Hongxing kembali ke kontrakannya di Kelurahan Sukmajaya, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon. Akhir Januari, bekerja di Desa Terate, Kecamatan Karamatwatu, Kabupaten Serang.