Seperti Justin Hubner, Thilo Kehrer juga pernah di antara pilihan: Timnas Burundi atau Jerman

Thilo Kehrer melupakan tim nasional Burundi dan lebih memilih Jerman

Thilo Kehrer meresmikan Pusat Pemuda di Burundi. Foto Twitter

Kegundahan mungkin saat ini tengah dirasakan Justin Hubner. Profil bek Belanda yang sedang menjalani proses naturalisasi untuk berkostum timnas Indonesia. Pasalnya, dia juga dipanggil timnas Belanda U-20, untuk laga persahabatan kontra Prancis akhir Maret ini. 

Sementara Justin belum menentukan pilihannya, Thilo Kehrer yang juga pernah mengalami situasi serupa sudah melewati masa-masa itu. Diinginkan Burundi dan Jerman, Thilo memilih nama negara yang disebut terakhir.

Thilo Kehrer melupakan tim nasional Burundi dan lebih memilih Jerman. Bek tengah setinggi 1,86 meter, kelahiran Tübingen, 21 September 1996, memiliki dua kewarganegaraan Jerman dan Burundi. Tapi khusus untuk sepak bola, dia hanya bermain membela tim Der Panzer.

Menurut Transfermarkt, nilai pasar Thilo seharga 18 juta Euro dengan puncak tertinggi EUR35 juta pada 17 Desember 2018 lalu. Kini, dia tercatat memperkuat West Ham bersaing di Premier League.

Panggung tertinggi telah dijangkau Thilo, Piala Dunia Qatar 2022. Dia tampil sebagai bek kanan dalam laga Jerman versus Spanyol yang berakhir 1-1. Pada dua pertandingan grup lainnya, dia dibangkucadangkan.